Hampir semua orang pernah merasakan kesal ketika sedang terburu-buru buka file PDF di Acrobat Reader ternyata loadingnya bak siput…. Berikut ini ada satu tips untuk mempercepat buka file PDF seperti layaknya kita buka notepad. Langkah-langkahnya adalah sebagai berikut:
- Program Acrobat Reader harus dalam kondisi tertutup.
- Masuk ke folder C:\Program Files\Adobe\Acrobat\Reader\Plug_ins
- Pindahkan semua file di dalam folder Plug_ins ke dalam folder Optional [C:\Program Files\Adobe\Acrobat\Reader\Optional] dengan menggunakan fungsi cut – paste.
- Coba buka salah satu file PDF anda dan rasakan beda kecepatannya.